Pasar Properti Solo Jogja

  • Telepon
  • +62271-724811
  • Griya Solopos,
  • Jl. Adisucipto no 190, Solo

Ingin Beli Rumah Subsidi, Coba Aplikasi SiKasep

Ingin Beli Rumah Subsidi, Coba Aplikasi SiKasep
oleh Ivan Indrakesuma Jumat, 8 Mei 2020

Griya190.com–Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Pusat Pengelolaan Dana Pembiayaan Perumahan (PPDPP) mendorong masyarakat tetap mencari hunian lewat aplikasi SiKasep.

Direktur Utama PPDPP, Arief Sabaruddin, mengatakan proses bisnis penyaluran rumah subsidi pada bantuan pembiayaan perumahan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) tetap dapat dilakukan. Masyarakat bisa dengan mudah melakukannya kendati harus berada di rumah.

“Meskipun saat ini tengah pembatasan kontak sosial dan fisik secara langsung, masyarakat tetap dapat dengan mudah mencari rumah subisidi. Lalu memilih bank pelaksana penyalur subisidi, dan mengajukan prosesnya ke pemerintah hanya dengan smartphone. Kapan pun dari tempat tinggalnya saat ini,” ungkapnya melalui siaran pers, seperti diberitakan Bisnis.com, Senin (4/5/2020).

Caranya mudah. Unduh dan pasang aplikasi SiKasep (Sistem Informasi KPR Subsidi Perumahan) pada ponsel. Masyarakat sudah dapat menjelajah rumah subsidi yang tersebar di Indonesia. Setelah itu tinggal menentukan sesuai dengan domisilinya saat ini.

Berdasarkan data management control PPDPP, hingga 4 April 2020 sudah terdapat 8.782 lokasi perumahan dari 5.987 pengembang yang berasal dari 19 asosiasi perumahan tercantum pada aplikasi SiKasep.

PPDPP juga mencatat saat ini masyarakat yang telah menggunakan aplikasi SiKasep mencapai 170.782 pengguna terdaftar sebagai calon debitur. Dari jumlah tersebut, 55.702 pengguna di antaranya dinyatakan lolos subsidi checking dan 54.266 pengguna sedang dalam tahap verifikasi oleh bank pelaksana.

“Data tersebut tiap harinya terus bertambah seiring dengan tingginya antusiasme terhadap masyarakat dalam mencari rumah,” imbuhnya.

Selain mencari rumah yang diinginkannya, masyarakat juga dapat memilih bank pelaksana sekaligus secara leluasa. Tahun ini pemerintah bekerja sama dan menyediakan 37 bank pelaksana. Terdiri atas 10 bank nasional dan 27 Bank Pembangunan Daerah (BPD), baik konvensional maupun syariah.

Per 4 Mei 2020, pemerintah mencatat penyaluran FLPP telah mencapai sebesar Rp4,36 triliun untuk 43.282 unit rumah. Total penyaluran FLPP sejak tahun 2010 hingga per 4 Mei 2020 adalah sebesar Rp48,73 Triliun untuk 698.884 unit rumah.

“Melalui FLPP, diharapkan MBR dapat membeli rumah pertamanya,” lanjut Arief.

Program FLPP saat ini unggul lantaran dapat memberikan pengaruh positif bagi perbankan dalam melakukan penurunan suku bunga. Melalui FLPP, angsuran yang dibebankan kepada MBR berupa suku bunga tetap dalam jangka waktu yang panjang hingga 20 tahun.

Berita Terkini Lainnya

Ingin Rehab Properti? Simak Cara Berikut

Ingin Rehab Properti? Simak Cara Berikut

oleh Ivan Indrakesuma Rabu, 3 Februari 2021

Griya190.com, SOLO – Jika investor membeli properti yang tertekan, salah satu jalan keluarnya yakni melakukan…

Pemerintah Wajibkan Penggunaan Produk Lokal, Begini Tanggapan Pengembang

Pemerintah Wajibkan Penggunaan Produk Lokal, Begini Tanggapan Pengembang

oleh Ivan Indrakesuma Rabu, 27 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mewajibkan para pengembang menggunakan produk…

10 Tips Terbaik Untuk Menaikkan Nilai Jual Rumah

10 Tips Terbaik Untuk Menaikkan Nilai Jual Rumah

oleh Ivan Indrakesuma Kamis, 21 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Jika kamu sudah berniat menjual rumah pada waktu dekat, maka kamu perlu…

Pulihkan Sektor Perumahan, Pemerintah Terpaksa Lakukan Ini

Pulihkan Sektor Perumahan, Pemerintah Terpaksa Lakukan Ini

oleh Ivan Indrakesuma Jumat, 15 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Demi mendukung pemulihan sektor properti khususnya perumahan, pemerintah menggagas beberapa cara. Salah satu…

Begini Cara Terapkan Feng Shui DI Kamar Mandi

Begini Cara Terapkan Feng Shui DI Kamar Mandi

oleh Ivan Indrakesuma Selasa, 12 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Feng shui atau kepercayaan pengoptimalan energi positif dari unsur bumi, ternyata dapat…