Pasar Properti Solo Jogja

  • Telepon
  • +62271-724811
  • Griya Solopos,
  • Jl. Adisucipto no 190, Solo

Bangkitkan Semangat Baru dengan Mendekor Ulang Ruangan

Bangkitkan Semangat Baru dengan Mendekor Ulang Ruangan
oleh Ivan Indrakesuma Selasa, 2 Juni 2020

Griya190.com, JAKARTA–Mendekorasi interior biasanya dilakukan agar penghungi rumah mendapat suasana baru. Hal itu karena suasana baru di dalam rumah diyakini bisa menumbuhkan semangat baru dalam beraktivitas.

Namun, terbatasnya ketersediaan ruangan bisa menjadi tantangan tersendiri. Apalagi ketika banyak barang dan peralatan kebutuhan yang tidak tepat sehingga membuat ruangan kecil menjadi semakin sempit dan tidak nyaman.

Penataan interior rumah tidak hanya untuk mempercantik ruangan, tetapi juga dapat memberikan efek ruangan lebih nyaman dengan perabotan yang tertata rapi. Salah satu titik yang dapat di dekorasi secara maksimal adalah dinding, karena dapat memajang pigura ukuran besar atau digunakan untuk menggantung berbagai peralatan.

Berikut ini beberapa kiat dalam mendekorasi rumah untuk membangkitkan semangat baru bagi keluarga:

Kamar tidur
Ruang kamar terasa sempit karena banyak barang menumpuk? Kini saatnya mendekorasi ulang kamar dengan menggantung koleksi perhiasan di dinding sehingga tetap tertata rapi tanpa menghabiskan tempat.

Ruang Keluarga
Ruang keluarga merupakan area penting untuk berkumpul bersama keluarga. Anda bisa menghias dinding dengan memajang foto-foto liburan keluarga atau foto-foto berkesan lainnya.

Dapur
Lakukan do-it-yourself (DIY) pada area dapur. Tata peralatan masak seperti panci, talenan, codet, spatula dan sebagainya sehingga dapur tampak bersih dan rapi.

Berita Terkini Lainnya

Ingin Rehab Properti? Simak Cara Berikut

Ingin Rehab Properti? Simak Cara Berikut

oleh Ivan Indrakesuma Rabu, 3 Februari 2021

Griya190.com, SOLO – Jika investor membeli properti yang tertekan, salah satu jalan keluarnya yakni melakukan…

Pemerintah Wajibkan Penggunaan Produk Lokal, Begini Tanggapan Pengembang

Pemerintah Wajibkan Penggunaan Produk Lokal, Begini Tanggapan Pengembang

oleh Ivan Indrakesuma Rabu, 27 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mewajibkan para pengembang menggunakan produk…

10 Tips Terbaik Untuk Menaikkan Nilai Jual Rumah

10 Tips Terbaik Untuk Menaikkan Nilai Jual Rumah

oleh Ivan Indrakesuma Kamis, 21 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Jika kamu sudah berniat menjual rumah pada waktu dekat, maka kamu perlu…

Pulihkan Sektor Perumahan, Pemerintah Terpaksa Lakukan Ini

Pulihkan Sektor Perumahan, Pemerintah Terpaksa Lakukan Ini

oleh Ivan Indrakesuma Jumat, 15 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Demi mendukung pemulihan sektor properti khususnya perumahan, pemerintah menggagas beberapa cara. Salah satu…

Begini Cara Terapkan Feng Shui DI Kamar Mandi

Begini Cara Terapkan Feng Shui DI Kamar Mandi

oleh Ivan Indrakesuma Selasa, 12 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Feng shui atau kepercayaan pengoptimalan energi positif dari unsur bumi, ternyata dapat…