Pasar Properti Solo Jogja

  • Telepon
  • +62271-724811
  • Griya Solopos,
  • Jl. Adisucipto no 190, Solo

2.000 Rumah Sukoharjo Dapat Dana BPSP Kemenpera

2.000 Rumah Sukoharjo Dapat Dana BPSP Kemenpera
oleh Griya Selasa, 7 Mei 2013
ilustrasi

ilustrasi

SUKOHARJO — Kabupaten Sukoharjo mendapatkan alokasi bantuan stimulan perumahan swadaya (BPSP) sebanyak 2.000 unit pada 2013 ini. Bantuan yang berasal dari Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) itu akan disalurkan di enam kecamatan.

Kepala Seksi (Kasi) Perumahan Formal dan Swadaya Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Sukoharjo, Sunardi, mengatakan berdasarkan surat edaran (SE) No 01/SE/2013 kriteria penerima bantuan perbaikan rumah tersebut adalah masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dengan penghasilan di bawah upah minimum regional (UMR) rata-rata nasional atau masyarakat miskin menurut data Kementerian Sosial (Kemensos) RI.

Dana BSPS ini hanya dapat digunakan untuk perbaikan rumah atau peningkatan kualitas bangunan pada bagian dinding sisi luar bangunan, atap dan lantai. Bangunan rumah tersebut diharapakan dapat memenuhi kecukupan minimal luas dan kualitas bangunan serta kesehatan bangunan rumah terbangun.

“Kecukupan minimal luas bangunan yang dimaksud adalah seluas 36 meter persegi,” ujarnya saat ditemui Solopos.com di ruang kerjanya, Senin (6/5/2013).

Sementara kualitas bangunan, lanjutnya, mencakup lantai yang terbangun dari rabat beton. Selain itu juga dinding yang terbuat dari batu bata dan batako tanpa pelester. Atap bangunan juga diharapkan terbuat dari seng gelombang atau asbes gelombang. Namun jika bangunan lama sudah terbuat dari genteng, bahan lama tersebut dapat digunakan kembali. Rumah juga harus memiliki pintu dan jendela dengan ukuran standar kabupaten atau kota setempat dan ventilasi agar sirkulasi udara lancar.

“Untuk besaran dananya belum pasti dari pusat. Saya hanya mendengar informasi besarnya sekitar Rp7,5 juta,” imbuh dia.

Besaran dana bantuan tersebut, terangnya, akan ditransfer langsung ke rekening penerima. Uang tersebut tidak boleh dipotong sepeser pun. Pihak DPU Sukoharjo selanjutnya akan memantau pembangunan rumah dengan dana bantuan tersebut. Kendati demikian, proses pembangunan sepenuhnya adalah kewenangan warga. DPU Sukoharjo hanya akan berkoordinasi dan melaporkan dokumentasi sebagai laporan pertanggung jawab ke Kemenpera.

Saat disinggung mengenai waktu pencairan dana, Sunardi belum dapat memastikan. Hal itu merupakan kewenangan dari Kemenpera. Bahkan bank rekanan yang ditunjuk untuk transfer uang pun saat ini belum diumumkan. Berdasarkan pengalaman tahun lalu, dana itu cair pada semester kedua sekitar bulan Juni-Juli. Ia juga mengatakan bahwa rencana alokasi masih akan ditinjau kembali sesuai kebutuhan dan kelayakan penerima bantuan. Sehingga kemungkinan alokasi di setiap kecamatan dapat berkurang atau bahkan bertambah.

Tags:

Berita Terkini Lainnya

Ingin Rehab Properti? Simak Cara Berikut

Ingin Rehab Properti? Simak Cara Berikut

oleh Ivan Indrakesuma Rabu, 3 Februari 2021

Griya190.com, SOLO – Jika investor membeli properti yang tertekan, salah satu jalan keluarnya yakni melakukan…

Pemerintah Wajibkan Penggunaan Produk Lokal, Begini Tanggapan Pengembang

Pemerintah Wajibkan Penggunaan Produk Lokal, Begini Tanggapan Pengembang

oleh Ivan Indrakesuma Rabu, 27 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mewajibkan para pengembang menggunakan produk…

10 Tips Terbaik Untuk Menaikkan Nilai Jual Rumah

10 Tips Terbaik Untuk Menaikkan Nilai Jual Rumah

oleh Ivan Indrakesuma Kamis, 21 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Jika kamu sudah berniat menjual rumah pada waktu dekat, maka kamu perlu…

Pulihkan Sektor Perumahan, Pemerintah Terpaksa Lakukan Ini

Pulihkan Sektor Perumahan, Pemerintah Terpaksa Lakukan Ini

oleh Ivan Indrakesuma Jumat, 15 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Demi mendukung pemulihan sektor properti khususnya perumahan, pemerintah menggagas beberapa cara. Salah satu…

Begini Cara Terapkan Feng Shui DI Kamar Mandi

Begini Cara Terapkan Feng Shui DI Kamar Mandi

oleh Ivan Indrakesuma Selasa, 12 Januari 2021

Griya190.com, SOLO – Feng shui atau kepercayaan pengoptimalan energi positif dari unsur bumi, ternyata dapat…